Viral 176 Mobil Baru Diborong Warga Kampung Di Tuban - CONEXNEWS.ID

Breaking

Definition List

Selasa, 16 Februari 2021

Viral 176 Mobil Baru Diborong Warga Kampung Di Tuban


 


 

Tuban, conexnewsMinggu (14/02/2021). Dalam video yang diunggah di media sosial tersebut terlihat ditayangkan video warga di Desa Sumur geneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, yang membeli 17 mobil baru secara bersamaan dalam sehari.
Dalam video viral tersebut, belasan mobil tersebut dikirim ke rumah warga menggunakan truk dengan dikawal mobil patwal polisi.
Mobil mobill tersebut dibeli oleh warga menggunakan dana dari ganti rugi lahan untuk proyek kilang minyak. Hingga saat ini, tercatat ada 176 mobil baru yang dibeli warga desa setempat sejak mereka menerima uang ganti rugi penjualan lahan untuk pembangunan kilang minyak. Seorang warga ada yang membeli 2 sampai 3 mobil dengan menggunakan uang tersebut.
Kades Desa Sumurgeneng, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Gianto, dikonfirmasi awak media ini pada Senin (15/02/2021) membenarkan bahwa sejumlah warga di desanya membeli mobil secara bersama-sama dari Surabaya. Menurutnya, mobil tersebut dibeli warga dengan menggunakan uang yang yang bersujud dari ganti rugi lahan tanah untuk proyek kilang minyak bumi.
“Ya, pembelian mobil berkelompok. Kemarin ada 17 mobil yang dibeli dan semuanya baru ujar Gianto.