Bumdes Lestari Karangan Produksi Pupuk Fermentasi Dari Kotoran Dan Urine Kelinci - CONEXNEWS.ID

Breaking

Definition List

Senin, 02 Agustus 2021

Bumdes Lestari Karangan Produksi Pupuk Fermentasi Dari Kotoran Dan Urine Kelinci

 

 

 



 


 Ponorogo Conexnews.id-Pemerintahan desa Karangan Babadan Ponorogo ,dalam  tahun 2021 mempunyai program  unggulan untuk mengangkat perekonomian desa Karangan ke taraf yang lebih baik ,salah satunya dengan mengangkat dan  memajukan Bumdes Dan wahana wisata desa untuk lebih berkembang.  Sesuai tujuan  program SDGs desa, setiap desa harus mempunyai program pembangunan desa berkelanjutan menuju desa inklusif,Wisata desa akan di sandingkan dengan sentra ternak .Kades Karangan Pujianto mengatakan dalam wawancara bersama  reporter Conexnews," untuk distenasi wisata malam gunung Badut Karangan akan disandingkan dengan sentra ternak Kelinci yang akan di taruh di bawah gunung Badut , menurut kades muda ini di pilihnya  peternakan dan budidaya kelinci di karenakan  kelinci mempunyai perkembangan sangat pesat dan dari segi ekonomi sangat menguntungkan karena sekali beranak bisa m 5 sampai  6  . Sehinga nanti pengunjung wisata malam gunung BADUT bisa menikmati wisata malam sambil menikmati sate kelinci,Untuk peternak kelinci di desa Karangan berjumlah sekitar 50 Peternak .Dari 50 peternak bersama Bumdes lestari sudah bisa memproduksi pakan  ternak kelinci sendiri . sehingga kebutuhan pakan ternak tercukupi.Untuk inovasi dari kotoran kelinci dan urine kelinci,
Bumdes LESTARI desa Karangan berhasil meciptakan Pupuk fermentasi dari Kotoran  dan Air urine Kelinci ,Pupuk organik dari kotoran kelinci memiliki kadar N, P, dan K paling tinggi. Kandungan ini sangat bagus untuk pertumbuhan tanaman,misal cabe , sayur , polowijo dan tanamam yang lagi ngetren yaitu Porang. Kemarin telah di uji coba untuk sayur dan cabe hasilnya sangat memuaskan.Sehinga nanti para petani  bisa mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia yang bisa merusak lingkungan. warga Karangan akan  mengumpulkan Kotoran kelinci  berserta urine ,yang hasilnya akan di setorkan ke Bumdes dan di olah untuk di jadikan pupuk. Keberhasilan bumdes LESTARI memproduksi pupuk Cair  urine kelinci menjadi pupuk organik pemerintah desa sangat mendukung, kedepannya produk ini segera   kami patenkan" imbuh Kades(red )